
Kota Jambi – Bertempat di Command Center Covid-19 Kantor Dinas Pemadam Kebakaran Kota Jambi, Selasa (14/04/2020). Bapak Plh. Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kota Jambi Drs. HR. Erwansyah, MM di dampingi Kabid. Peternakan dan Keswan Kesmavet Ir. Said Abubakar menyerahkan Bantuan berupa Alat Pelindung Diri (APD) berstandar WHO untuk dipergunakan oleh Tenaga Medis RSUD. Abdul Manaf Kota Jambi melalui Gugus Tugas Covid-19 Kota Jambi.

Bantuan APD ini diberikan oleh Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kota Jambi sebagai bentuk kepedulian terhadap sejawat tenaga medis dalam memerangi Covid-19. Bantuan berupa baju hazmat, masker dan APD lengkap lainnya. Sebelumnya, Alat Pelindung Diri (APD) ini merupakan bantuan untuk Kota Jambi dalam menanggani wabah flu burung di Kota Jambi yang diterima oleh Dinas Pertanian pada waktu itu.
Semoga bantuan yang diberikan kepada seluruh tenaga medis dapat membantu mengurangi penyebaran Covid-19. Amin Ya Rabbal Alamin.
Penulis : Ayu Valentina
Editor : Ganang Widodo