Kota Jambi – Rabu (8/1) Distanhanpangan Kota Jambi melalui Sub Bagian Kepegawaian dan Umum melaksanakan Proses assesment TKK Distanhanpangan Kota Jambi Tahun 2020. Acara dibuka oleh Plh. Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kota Jambi Drs. HR. Erwansyah, MM, dalam kesempatan ini Kadistanhanpangan Kota Jambi berkesempatan memberikan arahan dan pembekalan kepada TKK yang akan melaksanakan Proses Assesment agar kedepannya dapat bekerja dengan profesional.
Proses assesment ini bekerjasama dan di awasi langsung dari TIM Assesmet dari Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah Kota Jambi.
Kegiatan ini bertujuan untuk mengevaluasi kinerja TKK Distanhanpangan Kota Jambi di tahun sebelumnya untuk dipertimbangkan kembali sebagai TKK Distanhanpangan Kota Jambi tahun 2020.
Penulis : Ijas