
Kota Jambi, Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kota Jambi melaksanakan vaksinasi Covid-19 tahap kedua bertempat di aula Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kota Jambi, pelaksanaan vaksinasi dilakukan selama satu hari yaitu hari selasa 6April 2021, yaitu berjarak 14 hari setelah penyuntikan vaksin tahap pertama. Sama dengan tahap pertama, penyuntikan vaksin COVID-19 dilakukan sesuai dengan dosis yang dibutuhkan yaitu dua kali penyuntikan. Penyuntikan vaksin COVID-19 tahap 2 ini diperlukan agar antibodi yang dibentuk oleh tubuh dapat optimal.Kegiatan ini diikuti oleh seluruh penerima vaksinasi tahap pertama.
Adapun vaksinasi dilaksanakan langsung dari Puskesmas Pal X Kota Jambi dengan penanggung jawab Dr. Sri Rosianti selaku Kepala Puskesmas Pal X Kota Jambi dengan bebarapa para medik yang terdiri dari dokter, perawat dan bidan bertugas sebagai Registrasi , Skring , Penyuntikan Vaksin Sinovac dan Pencatatan data secara online untuk memperoleh Kartu Vaksinasi Covid-19 bagipeserta yang telah dilakukan vaksinasi. Diharapkan dengan telah dilaksanakanya vaksinasi tahap pertama ini dapat mengurangi resiko pegawai DPKP terpapar virus Covid-19.
Editor : Admin WEB DPKP 2021